Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

settia

SPM : Rahasia Memasterkan Murai Batu

SPM : Rahasia Memasterkan Murai Batu
SPM : Rahasia Memasterkan Murai Batu
Dalam dunia burung kicauan, Murai Batu sudah kesohor dengan suaranya yang merdu serta ekor panjangnya yang menjadi daya tarik tersendiri. Pelbagai kontes Murai Batu pun sudah banyak digelar, baik di tingkat lokal maupun nasional. Burung satu ini tergolong barang langka, sehingga tidak mengherankan jika harga yang ditawarkan di pasaran lumayan mahal. 

Burung cantik ini memiliki karakter mudah beradaptasi, petarung yang gampang naik darah, birahi yang mudah memuncak, serta mudah dijinakkan. Perpaduan tersebut membuat burung dengan nama latin White Rumped Shama memiliki peminat kelas menengah ke atas. 

Murai Batu Aceh misalnya, harga trotolan saja sudah mencapai 1,7-2 juta rupiah. Jika sudah jadi (gacor), harganya bisa mencapai 2 hingga 3 kali lipat. Jika sudah pernah menang kontes, harganya bisa mencapai belasan, bahkan puluhan juta rupiah. Di kalangan penghobi burung, Murai Batu termasuk favorit sehingga menjadi incaran banyak orang. Jika Anda tertarik dengan Murai Batu, tetapi tak tahu teknik penangkaran serta pemasterannya, buku ini akan membimbing Anda. 

Spesifikasi Buku:

JUDUL: SPM : Rahasia Memasterkan Murai Batu
PENULIS: Handi Gunawan, S.Pt
PENERBIT: Pustaka Baru Press
ISBN: 978-602-781-9115
TAHUN: 2018
UKURAN: 14 x 20
HALAMAN: 178 

Posting Komentar untuk "SPM : Rahasia Memasterkan Murai Batu"